Syukuran Ultah, Gita Sapa Relawannya

Written By Luthfie fadhillah on Sunday, September 29, 2013 | 8:10 PM






JAKARTA, KOMPAS.com - Peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat Gita Wirjawan menyapa para relawannya, di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9/2013). Dalam kesempatan ini, acara sekaligus digelar sebagai ucapan syukur ulang tahun Gita ke 48 yang jatuh pada 21 September lalu.

Mengenakan batik berwarna biru, Gita menyapa para relawannya didampingi oleh istrinya, Yasmin Wirjawan. Para relawan yang hadir nampak antusias mencoba berjabat tangan dan mencuri kesempatan berfoto bersama.

"Oh iya, bisa juga (syukuran ultah)," kata Gita saat ditanya mengenai alasan menggelar acara ramah tamah dengan para relawannya.

Saat tiba di lokasi, Gita sempat berkeliling dan mencicipi beberapa makanan khas Indonesia yang tersedia. Tepuk tangan riuh langsung terdengar saat Menteri Perdagangan ini menampakkan diri di sekitar panggung utama.

Hadir juga dalam acara ini sejumlah tokoh lainnya, seperti Sekretaris Komite Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat Suaidi Marasabessy, peserta konvensi Hayono Isman, sejumlah artis, budayawan, dan pebulutangkis nasional.




Editor : Wisnubrata


















Anda sedang membaca artikel tentang

Syukuran Ultah, Gita Sapa Relawannya

Dengan url

https://malariamosquito.blogspot.com/2013/09/syukuran-ultah-gita-sapa-relawannya.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Syukuran Ultah, Gita Sapa Relawannya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Syukuran Ultah, Gita Sapa Relawannya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger