Jokowi Bertolak ke Medan Jadi Jurkam Effendi Simbolon
Penulis : Fabian Januarius Kuwado | Sabtu, 2 Maret 2013 | 18:49 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bertolak dari Jakarta menuju Medan, Sumatra Utara, Sabtu (2/3/2013) siang. Jokowi diketahui ingin menjadi juru kampanye rekan separtainya, Efendi Simbolon yang berpasangan dengan Djumiran Abdi, calon gubernur dan calon wakil gubernur dari PDIP.
Jokowi berangkat ke Medan usai mengikuti Musyawarah Besar Bamus Betawi di Asrama Haji Jakarta, Makasar, Jakarta Timur, Sabtu siang. Sekitar pukul 13.00 WIB, Jokowi bersama rombongan berangkat dari acara Bamus Betawi ke Bandara Soekarno-Hatta.
"Ya, hari ini," ujar salah satu orang terdekat Jokowi yang enggan disebutkan namanya melalui pesan singkat saat dikonfirmasi Kompas.com.
Jokowi diketahui pergi ke Sumatera Utara tidak didampingi oleh sang istri, Iriana. Pria yang kerap blusukan itu pergi seorang diri ke Medan untuk membantu rekan separtainya memenangkan pesta demokrasi di daerah itu.
Sehari sebelumnya, Jumat (1/3/2013), Jokowi sempat mengatakan bahwa dirinya akan bertolak ke Sumatera Utara. "Mungkin saya ke Medan, kan cuma sehari, Minggu sore sudah pulang," ujarnya.
Meski demikian, Jokowi hanya tertawa ketika ditanya wartawan terkait apakah dirinya sudah mengajukan izin untuk cuti atau beluk ke Kementrian Dalam Negri.
Berita terkait, baca :
GEBRAKAN JOKOWI-BASUKI
Editor :
Hertanto Soebijoto
Anda sedang membaca artikel tentang
Jokowi Bertolak ke Medan Jadi Jurkam Effendi Simbolon
Dengan url
https://malariamosquito.blogspot.com/2013/03/jokowi-bertolak-ke-medan-jadi-jurkam.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Jokowi Bertolak ke Medan Jadi Jurkam Effendi Simbolon
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Jokowi Bertolak ke Medan Jadi Jurkam Effendi Simbolon
sebagai sumbernya
0 komentar:
Post a Comment