Hujan Deras, Macet di Sejumlah Kawasan Jakarta

Written By Luthfie fadhillah on Tuesday, February 12, 2013 | 8:29 PM





Hujan Deras, Macet di Sejumlah Kawasan Jakarta





Penulis : Lariza Oky Adisty | Selasa, 12 Februari 2013 | 19:46 WIB












JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan deras kembali mengguyur Jakarta, Selasa (12/2/2013) sekitar pukul 19.15. Akibatnya, sejumlah ruas jalan di wilayah Jakarta mengalami kemacetan.


Menurut informasi TMC Polda Metro Jaya, arus lalu lintas di daerah Fatmawati, Jakarta Selatan, terpantau padat. Di kawasan tersebut tengah terjadi hujan deras disertai angin kencang.


Hal serupa terjadi juga di wilayah Jakarta Barat, tepatnya di ruas jalan tol Tomang menuju Kebon Jeruk. Beberapa kawasan lain, seperti ruas jalan Gajahmada-Roxy-Grogol, juga Menteng-Kuningan, juga mengalami hal serupa. Hujan malam ini juga melanda wilayah Bekasi dan Jagorawi. "Untuk tol Jagorawi, arah Bogor terpantau padat," kata  Briptu Kristofel dari TMC Polda Metro saat dihubungi, Selasa malam.


Berdasarkan informasi dari akun Twitter TMC Polda Metro, beberapa saat sebelumnya atau pukul 18.48, lalu lintas di wilayah Tol Jagorawi Km 10 ke arah Bogor masih terpantau ramai lancar.


















Anda sedang membaca artikel tentang

Hujan Deras, Macet di Sejumlah Kawasan Jakarta

Dengan url

https://malariamosquito.blogspot.com/2013/02/hujan-deras-macet-di-sejumlah-kawasan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Hujan Deras, Macet di Sejumlah Kawasan Jakarta

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Hujan Deras, Macet di Sejumlah Kawasan Jakarta

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger