Presiden Tekankan Tiga Tugas Menpora Roy Suryo

Written By Luthfie fadhillah on Friday, January 11, 2013 | 8:10 PM




Menpora Baru


Presiden Tekankan Tiga Tugas Menpora Roy Suryo





Penulis : Sandro Gatra | Jumat, 11 Januari 2013 | 14:16 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menekankan, ada tiga tugas yang menjadi prioritas Menteri Pemuda dan Olahraga yang baru, Roy Suryo. Hal itu diungkapkan Presiden saat mengumumkan pejabat Menpora definitif pengganti Andi Mallarangeng, Jumat (11/1/2013), di Istana Negara, Jakarta.

Pertama, mengonsolidasikan jajaran Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Sebab, kata Presiden, ada sejumlah isu dan permasalahan yang saat ini melingkupi wilayah tugas Kemenpora. Permasalahan-permasalahan ini tengah menjadi perhatian publik.

"Ada sejumlah isu dan permasalahan yang berkaitan dengan lingkup tugas wilayah Kemenpora, yang saat ini menjadi perhatian publik dan sekarang dalam proses KPK, yaitu kasus Hambalang. Saya instruksikan Menpora baru untuk mengonsolidasikan jajarannya, memastikan Kemenpora kembali menjalankan tugasnya dengan baik, dan harapan saya memiliki kinerja yang baik," papar Presiden. 

Tugas kedua, Roy diminta melanjutkan apa yang telah diraih Menpora sebelumnya. Prestasi Menpora sebelumnya, Andi Mallarangeng, dinilai perlu dilanjutkan. "Prestasi Menpora Andi Mallarangeng, kembali berjayanya Indonesia dalam SEA Games, posisi yang tidak kita miliki sejak 2007, dan kita raih kembali pada 2011," ujar Presiden.

Adapun tugas ketiga adalah untuk bekerja sama dengan KOI dan KONI agar segera mengakhiri permasalahan yang ada di kepengurusan PSSI. "Bisa konsultasi dengan baik dengan FIFA dan semua pencinta sepak bola. Rakyat akan sangat marah kalau prestasi sepak bola terganggu dan kandas karena konflik kubu-kubu tertentu dalam persepakbolaan kita," kata Presiden.

Berita terkait dapat diikuti dalam topik:
Roy Suryo Menpora Baru






Editor :


Inggried Dwi Wedhaswary















Anda sedang membaca artikel tentang

Presiden Tekankan Tiga Tugas Menpora Roy Suryo

Dengan url

https://malariamosquito.blogspot.com/2013/01/presiden-tekankan-tiga-tugas-menpora.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Presiden Tekankan Tiga Tugas Menpora Roy Suryo

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Presiden Tekankan Tiga Tugas Menpora Roy Suryo

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger