Tak Selesai di Rapimnas, Selamat Tinggal Demokrat

Written By Luthfie fadhillah on Saturday, February 16, 2013 | 8:10 PM





Tak Selesai di Rapimnas, Selamat Tinggal Demokrat





Penulis : Dian Maharani | Sabtu, 16 Februari 2013 | 19:05 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Pakar Hukum Tata Negara dari Universitas Andalas Saldi Isra mengatakan, Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Demokrat sebagai momentum yang tepat untuk menyelesaikan permasalahan partai berlambang mercy ini.


Namun, jika Rapimnas yang akan digelar Minggu (17/2/2013) tak mampu menemukan jalan keluar, Saldi menilai Partai Demokrat tidak akan mampu mempertahankan supremasinya pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2014.


"Tergantung mereka menyelesaikan masalah mereka, kalau mereka gagal keluar dari problem yang ada hari ini saya kira kita akan mengucapkan selamat tinggal kepada Partai Demokrat," ujar Saldi seusai diskusi 'Tsunami Demokrat' di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (16/2/2013).


Menurut Saldi, Demokrat memang sedang dilanda persoalan sulit. Hal itu ditambah adanya dua kubu yakni Ketua Dewan Pembina Susilo Bambang Yudhoyono dan kubu Ketua Umum Anas Urbaningrum.


Dalam Rapimnas, lanjut Saldi pasti akan membicarakan permasalahan keduanya. "Karena tidak mungkin atau sulit sekali kekuatan itu kemudian tidak akan berbenturan di titik tertentu," ujarnya.


Menurut Saldi, Rapimnas juga bertujuan untuk mengembalikan kepercayaan publik pada Demokrat. Setelah Rapimnas, publik akan kembali menilai partai yang dua kali menang Pemilu berturut-turut.







Editor :


Erlangga Djumena















Anda sedang membaca artikel tentang

Tak Selesai di Rapimnas, Selamat Tinggal Demokrat

Dengan url

http://malariamosquito.blogspot.com/2013/02/tak-selesai-di-rapimnas-selamat-tinggal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tak Selesai di Rapimnas, Selamat Tinggal Demokrat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tak Selesai di Rapimnas, Selamat Tinggal Demokrat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger