Korea Terbuka Superseries Premier
Sony Gagal ke Final
Sabtu, 12 Januari 2013 | 15:19 WIB
JAKARTA, Kompas.com - Satu-satunya harapan Indonesia, Sony Dwi Kuncoro gagal lolos ke final Korea Terbuka Super Series Premier, Sabtu (12/1).
Di babak semifinal di Olympic Gymnasium, Seoul, Sony disingkirkan unggulan 4 asal China Du Pengyu. Sony menyerah dua game 12-21, 17-21.
Dengan kekalahan Sony, Indonesia gagal meloloskan finalis di ajang Korea Terbuka Superseries Premier 2013 ini. Sebelumnya, dua ganda campuran, Markis Kido/Pia Zebadiah serta Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir telah kandas di perempatfinal.
Bagi Sony ini merupakan kekalahan kedua dari lima pertemuan menghadapi Du Pengyu. Sebelumnya, Sony kalah di Indonesia Terbuka Super Series Premier 2012 lalu.
Di final, Du Pengyu akan menghadapi pemain peringkat satu dunia, Lee Chong Wei dari Malaysia.
Editor :
A. Tjahjo Sasongko
Anda sedang membaca artikel tentang
Sony Gagal ke Final
Dengan url
https://malariamosquito.blogspot.com/2013/01/sony-gagal-ke-final.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Sony Gagal ke Final
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Post a Comment