Penderita DBD Meninggal

Written By Luthfie fadhillah on Sunday, February 26, 2012 | 9:57 PM

Tujuh warga Kabupaten Lebak, Provinsi Banten meninggal dunia akibat penyakit demam berdarah dengue (DBD) selama periode Januari hingga awal Desember 2008.
   
"Penderita demam berdarah yang terakhir meninggal dunia adalah Muhamad Syaiban Habibi (4) warga Pasir Bedeng, Kelurahan Muara Ciujung Timur, Rangkasbitung. Syaiban meninggal dunia pada 7 Desember lalu di Rumah Sakit Misi Rangkasbitung," kata Kepala Bidang Pencegahan Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2P-PL) Dinas Kesehatan Lebak dr Sri Agustina, Selasa.
   
Ia mengatakan sepanjang Januari hingga awal Desember 2008 penderita demam berdarah di Kabupaten Lebak sebanyak 216 orang.
   
Mereka dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Adjidarmo dan Rumah Sakit Misi Rangkasbitung.
   
Sebagian besar pasien penderita penyakit itu adalah warga kota Rangkasbitung, karena daerahnya padat penduduk.  
   
Namun demikian, kasus demam berdarah di berbagai daerah umumnya meningkat, menyusul tibanya musim hujan.
   
Oleh karena itu, pihaknya mengimbau masyarakat agar membiasakan diri hidup bersih termasuk lingkungannya.
   
Selain itu, juga menggalakkan 3M plus abate, yakni mengubur, menguras dan menutup tempat-tempat yang potensial menjadi tempat berkembangbiaknya nyamuk penyebar demam berdarah, serta pemberian abate.
   
"Cara seperti itu sangat efektif untuk mencegah penyakit demam berdarah," katanya. Menurut dia, penyebaran penyakit demam berdarah yang disebabkan oleh gigitan nyamuk ’aedes aegypti’ sangat cepat, sehingga diperlukan kepedulian masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungannya.
   
Apalagi, saat ini memasuki musim hujan dan sangat berpotensi berkembangbiaknya nyamuk demam berdarah.
   
Ia mengatakan pihaknya sudah beberapa kali melakukan penyemprotan atau pengasapan (fogging) di daerah-daerah rawan endemis demam berdarah.
   
Namun, pengasapan untuk membunuh nyamuk demam berdarah hanya bertahan dua minggu. Menurut dia, keberhasilan membasmi penyakit demam berdarah sangat bergantung pada warga masyarakat terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan dengan menutup tempat air yang bisa dijadikan sarang nyamuk.
   
Sebab, kata dia, populasi nyamuk demam berdarah hidup pada air bersih dan tanpa bersentuhan dengan tanah. "Jika ada warga mengalami demam tinggi, segera dibawa ke rumah sakit," kata dr Sri Agustina.

Anda sedang membaca artikel tentang

Penderita DBD Meninggal

Dengan url

http://malariamosquito.blogspot.com/2012/02/penderita-dbd-meninggal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Penderita DBD Meninggal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Penderita DBD Meninggal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger